Cara terbaru untuk membersihkan lantai keras
Kepala pembersih Fluffy™ multiarah pertama. 1
Bermanuver dengan mudah melewati rintangan dan di ruang sempit.
Satu kepala pembersih.
Dua batang sikat.
Kepala pembersih Fluffy™ multiarah kami yang pertama1 memiliki dua rol Fluffy™ untuk menangkap semuanya dari serpihan besar hingga debu halus – baik ketika bergerak ke depan maupun belakang.3
-
Filamen serat karbon dari sudut tertentu
Filamen serat karbon hitam anti-statis menangkap debu halus dari lantai keras.5
Batang sikat bermotor
Motor terintegrasi ke dalam batang sikat, yang memungkinkan pembersihan tanpa gangguan hingga sampai tepi ruangan.
Mekanisme yang dapat bermanuver
Empat roda 360° memungkinkan kepala pembersih bermanuver ke segala arah, sehingga memudahkan navigasi di sekitar rintangan dan membersihkan di ruang sempit.4
Bergerak dan bermanuver melewati rintangan
Leher artikulasi dan empat roda 360° memudahkan manuver penyedot debu Dyson Omni-glide™ di sekitar rintangan. Bisa bermanuver ke segala arah, maju, mundur, bahkan ke samping.
-
Daya tangkap simetris5
Didukung oleh motor tunggal dengan kotak roda gigi episiklik ganda, batang sikatnya berputar pada kecepatan sama untuk daya tangkap di kedua arah.
Pembersihan menyamping
Memutar gagang akan memutar kepala pembersih 90° sehingga anda juga bisa membersihkan ke samping juga.
Ruang sempit
Kepala pembersih yang sempit, dirancang untuk membersihkan ruang yang sulit dijangkau hingga sekecil 20,7 cm.
Konsentrasi teknologi Dyson
Teknologi inti penyedot debu Dyson, yang digabungkan untuk menghasilkan penyedot debu tanpa kabel yang kuat, ringkas, dan sangat mudah bermanuver.
-
Motor Dyson Hyperdymium™
Kecil dan ringan. Berputar pada kecepatan hingga 105.000 rpm untuk menghasilkan daya isap kuat di lantai keras.
Siklon ringkas dan kuat
Delapan siklon menghasilkan kekuatan 98.000G untuk membersihkan debu mikroskopis dari aliran udara.
Pengoperasian tombol tekan
Dengan tombol daya dan pemilihan mode yang ditekan alih-alih pemicu, anda dapat berganti tangan dengan mudah saat membersihkan melewati rintangan.
Penyaringan seluruh mesin6
Penyedot debu Dyson Omni-glide™ memiliki lima tahap penyaringan dengan membran ePTFE berpori yang membantu menangkap 99,97% partikel hingga sekecil 0,3 mikron.
Menjangkau bawah perabot lebih jauh
Leher bersendi putar memungkinkan mesin dalam posisi mendatar di lantai, sehingga mudah membersihkan bagian bawah perabot yang rendah.7
Berubah menjadi alat genggam
Berubah dengan cepat dari stik menjadi penyedot debu genggam dan kembali menjadi stik lagi. Untuk membersihkan noda dengan cepat atau pembersihan rumah yang serbaguna.
-
Membersihkan permukaan lembut secara mendalam
Membersihkan kotoran bandel dari kasur, kain pelapis, dan anak tangga.
Menjangkau tempat tinggi
Pembersihan mudah di tempat tinggi.
Pembersihan mobil
Format ramping, ideal untuk ruang kecil seperti mobil dan perabot.
Fitur tambahan
-
Mudah dicuci, mudah dirawat8
Untuk menghilangkan tumpukan debu, anda dapat mencuci tabung sampah, filter, kepala pembersih Fluffy™, dan peralatan apa pun yang tidak memiliki komponen elektronik.
Penyimpanan dan pengisian daya
Penyedot debu Dyson Omni-glide™ dapat dimasukkan ke dok pengisian daya yang terpasang di dinding, siap untuk pembersihan berikutnya.
Baterai langsung-pasang9
Empat sel lithium-ion menghadirkan kekuatan tanpa susut hingga 20 menit.10 Kemampuan baterai langsung-pasang melipatgandakan waktu pengoperasian untuk pembersihan lebih lama.
1Dibandingkan semua penyedot debu tanpa kabel dengan kepala pembersih rol lembut dan roda castor 360°, berdasarkan data pelacakan penjualan GFK di masing-masing pasar
2Dibandingkan penyedot debu Dyson V8™, yang diuji oleh laboratorium pihak ketiga independen.
3Diuji sesuai dengan IEC 62885 clause 5.1 untuk lantai keras dalam Max Mode.
4Ruang sempit merupakan celah yang lebih lebar dari 20,7 cm.
5Diuji sesuai dengan IEC 62885 clause 5.1 untuk lantai keras dalam Max Mode.
6Berdasarkan standar pengujian ASTM F1977-04. Pengujian dilakukan oleh laboratorium independen pihak ketiga dalam kondisi pengujian yang diperlukan. Metode pengujian standar untuk menentukan efisiensi penyaringan awal sistem penyedot debu. Efisiensi penyaringan enam partikulat dengan diameter tidak berurutan diukur oleh seluruh sistem penyedot debu (0,3 mikron, 0,5 mikron, 0,7 mikron, 1,0 mikron, 2,0 mikron, dan 3,0 mikron atau lebih), sistem penyedot debu diletakkan dalam kondisi tetap sepanjang proses pengujian, dengan menghitung jumlah partikel hulu dan partikel hilir untuk analisis dan memperoleh hasil. Lingkungan pengujian: suhu udara (21,1 ° C ± 2,8 ° C) dan rentang kelembapan 35% – 55%.
7Posisi mendatar hanya ke belakang.
8Lihat petunjuk di panduan pengoperasian yang tersedia di situs web Dyson.
9Berlaku dalam Eco Mode saat menggunakan alat tidak bermotor. Waktu pengoperasian hingga 18 menit dalam Eco Mode untuk produk lengkap dengan alat bermotor. Waktu pengoperasian dapat bervariasi tergantung pada penggunaan dan jenis lantai.
10Baterai tambahan tersedia secara terpisah.